Rabu, 29 Juli 2015

Selalu Ada yang Pertama: DTSS pertamaku :D

0

Sepertinya sudah satu bulanan ini aku nggak posting. Beberapa ide berlintasan di kepala, ingin menuliskannya, tapi yaah, mungkin terlalu permisif sama diri sendiri untuk seringkali menunda posting. Menunda menulis. Jadinya ya begini deh, lamaaaa banget nggak posting.

Ingin posting tentang "selalu ada yang pertama", kali ini sih pengalaman DTSS pertamaku. Apaan sih DTSS?

Jadi begini, ketika menjadi pegawai di kantorku, maka akan mengikuti beberapa jenis diklat. Yang pertama, adalah DTU (Diklat Teknis Umum) yang sudah aku jalani pas masih berstatus sebagai calon pegawai. Lalu ada juga DTSD (Diklat Teknis Substantif Dasar), yang juga sudah aku jalani ketika masih berstatus sebagai calon pegawai. Nah, beberapa waktu yang lalu, Alhamdulillaah akhirnya diangkat jadi pegawai juga, dan langsung berkesempatan untuk mengikuti DTSS (Diklat Teknis Substantif Spesialisasi). Yeaaaay, thats my first DTSS! :D

Beda sama diklat-diklat sebelumnya, diklat kali ini udah nggak ada lagi yang namanya baris berbaris, bangun pagi buta untuk senam komando, ngehafalin lagu (walau aku seneng banget sih part ini, hehe). Diklat yang murni isinya belajar, belajar, dan belajar. DTSS kali ini adalah tentang Analisis Laporan Keuangan Perusahaan. Banyaaak banget ilmu yang didapat dari diklat kali ini. Aku jadi berasa flashback ke jaman kuliah dulu deh. Waktu semester 3 kuliah, aku pernah ambil mata kuliah analisis laporan keuangan, lalu itu aku pelajari lagi sekarang, dalam waktu seminggu. Hahaha. Tapi nggak cuma belajar rasio-rasio, kita juga belajar analisis risiko, rekayasa keuangan, peramalan keuangan, daaaan lain sebagainya. Walau otak ini berasap mengingat aku dulu nggak jadi ambil konsentrasi manajemen keuangan, eh sekarang malah ditempatin di bagian yang manajemen keuangan banget.. Hahaha.. Tapi no problemooo, segala sesuatunya bisa dipelajari kok, walau tetep aja nyambungnya agak lama :p

Oh iya, satu lagi yang menyenangkan dari diklat-diklat begini adalah kesempatan untuk dapat temen-temen baru. DTSS yang aku ikutin ini pesertanya ada 43 orang, yang terdiri dari perwakilan-perwakilan kantor di seluruh Indonesia, dan beberapa lainnya berasal dari instansi yang berbeda. Walau interaksi nggak seberapa sering (karena kami diklat model classroom banget yang cuma dengerin dosen, sama ngerjain latihan soal. Mungkin faktor diklat di bulan puasa ya, jadi dibuat seringan mungkin biar nggak memberatkan), tapi suasana kelas cukup menyenangkan sih selama seminggu bersama mereka.

Di hari terakhir, setelah penutupan, kamipun foto bersama :D


Selamat jumpa lagi di kesempatan yang lain ya, guys! Semoga sukses selaluuu.. :)