Rabu, 12 April 2023

Jangan Cuma Mimpi Beli Rumah, Wujudkan Bersama Bank Mega Syariah

0

 

source: Website Bank Mega Syariah

Tahu nggak sih, ternyata berdasarkan data dari Kementerian PUPR tahun 2019, ada sebanyak 81 juta milenial yang belum punya rumah? Wah, berarti masih banyak banget yaa dari kita yang belum memiliki tempat tinggal sendiri dikarenakan berbagai pertimbangan. Kayak aku nih misalnya, dari dulu menunda-nunda beli rumah karena nggak yakin dengan cicilan KPR yang floating alias nggak ada kepastian. Pada periode flat, yang biasanya cuma 2-3 tahun itu, bisa aja aku melunasi cicilan dengan mudah. Nah, tapi, ketika sudah masuk periode bunga floating, waduh, siapa yang bisa menjamin besaran cicilan nantinya masih sesuai dengan kemampuanku?

Nah, setelah ngulik info sana-sini, aku nemuin nih program Pembiayaan Pemilikan Rumah (PPR) dari Bank Mega Syariah. Salah satu keunggulan dari program PPR ini adalah nominal cicilannya yang sudah ditentukan di awal dan tidak akan berubah-ubah selama masa KPR. Ini nih, enaknya skema KPR Syariah, bisa memberi kepastian jadi aku nggak overthinking soal kemungkinan cicilan naik di masa depan.

Program PPR Bank Mega Syariah punya banyaaak keunggulan lho, guys. Yang pertama, tentu saja skema pembiayaan ini merupakan KPR Syariah, jadi nggak perlu takut sama yang namanya terjerat bunga. Yang kedua, nominal angsurannya tetap sampai lunas (khusus untuk akad murabahah). Selain itu, proses persetujuan pembiayaannya nggak ribet dan relatif cepat. Plafon pembiayaan juga sangat tinggi mencapai Rp5 miliar, dengan jangka waktu pembiayaan sampai dengan 15 tahun. Pembayaran angsuran juga makin praktis melalui debet rekening otomatis, serta bebas biaya provisi dan appraisal. Masya Allah, pengertian banget memang program PPR ini yaa!

Program PPR Bank Mega Syariah ini ada tiga jenis ya, yang pertama adalah PPR Griya Berkah Ringan, Berkah Pembiayaan Transpark, dan  Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP). Apa aja nih perbedaan fasilitasnya? Yuk, kita bedah satu per satu.

Griya Berkah Ringan

Fasilitas pembiayaan untuk pembelian rumah baru atau bekas, apartemen/ruko, take over, top up, refinancing, dan pembelian bahan bangunan untuk renovasi/pembangunan. Jika memilih fasilitas ini, nasabah disediakan plafond pembiayaan hingga Rp5 miliar yang dapat diangsur maksimal hingga 15 tahun, dengan biaya administrasi dan uang muka yang ringan. Ada dua skema angsuran yang bisa dipilih, yaitu skema Step Up (angsuran tetap berjenjang) dan skema Fixed (angsuran tetap sampai dengan lunas).

Berkah Pembiayaan Transpark

Fasilitas Berkah Pembiayaan Transpark ini bisa dipilih jika ingin melakukan pembelian properti baru di wilayah-wilayah tertentu seperti Transpark Juanda, Bintaro, Cibubur, Lampung, Jember, dan Surabaya. Untuk fitur-fiturnya kurang lebih sama dengan PPR Griya Berkah Ringan, ya.

Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP)

Program FLPP ditujukan khusus bagi masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) untuk pembelian rumah rapak atau rumah susun baru dan ready stock. Salah satu karakteristik program ini adalah uang muka, angsuran, dan biaya administrasi yang ringan. Selain itu, nasabah juga berkesempatan memperoleh Subsidi Bantuan Uang Muka (SBUMN) dalam bentuk bantuan subsidi sebagian uang muka ketika melakukan transsaksi pembelian rumah.

Naah, jelasin keunggulan, sudah. Jelasin soal fitur-fitur dari masing-masing jenis program PPR-nya juga sudah. Sudah tertarik beli rumah lewat program PPR Bank Mega Syariah? Yuk, pastikan dulu kamu memenuhi persyaratan dan ketentuan berikut yaa.

a.         Warga Negara Indonesia yang berdomisili di Indonesia

b.         Usia minimal 18 tahun (jika sudah menikah) atau 21 tahun belum pernah menikah

c.          Usia maksimal pada akhir masa pembiayaan adaah 55 tahun atau sesuai dengan ketentuan pensiun (untuk karyawan) atau 65 tahun (untuk professional/wiraswasta,/direktur)

d.         Mengisi dan menandatangani Formulir Pengajuan Pembiayaan dan melengkapi dokumen yang ditentukan

Gimana-gimanaa? Udah mulai kepikiran mau beli rumah dimana? Atau malah udah mulai ngitung-ngitung nih, berapa nominal cicilan yang sanggup dijalanin sampai 15 tahun ke depan? Hehee. Yang pasti, kepemilikan rumah itu harus direncanakan baik-baik, ya. Jangan sampai salah perhitungan, karena mengambil program KPR Syariah itu adalah komitmen jangka panjang, jangan sampai patah di tengah jalan. Penasaran mau cari tahu lebih banyak soal program PPR? Yuk, langsung kunjungin aja laman KPR Syariah, di sana kamu bisa dapat info lebih banyak soal fitur-fitur tiap program, rincian dokumen yang diperlukan, bahkan ada fitur untuk simulasi cicilannya, lho!

source: Website Bank Mega Syariah

Oh iya guys, hampir aja aku lupa. Selain program PPR, kamu juga bisa memanfaatkan layanan pembiayaan lain dari Bank Mega Syariah lho, yaitu layanan Pembiayaan Tanpa Agunan (PTA). Layanan ini tentunya juga berbasis syariah ya, bebas bunga. Keunggulan dan persyaratan untuk menikmati  PTA mirip-mirip sama program PPR. Hanya saja, plafon pembiayaannya maksimal Rp300 juta dan masa cicilan paling lama selama 5 tahun aja. Cocok juga nih, untuk kamu yang nggak pengen terikat cicilan lama-lama, hehe. Cus, kamu bisa kepoin soal KTA Syariah ini langsung di websitenya Bank Mega Syariah.

Alhamdulillah ya, Bank Mega Syariah bener-bener memberi banyak kemudahan dan keringanan untuk para nasabah yang ingin memiliki rumah sendiri atau memulai usaha sendiri melalui program KPR Syariah dan KTA Syariah. Selain mudah dan ringan, program ini juga memberikan rasa tenang di hati karena sesuai dengan prinsip syariah pastinya. Naah, tunggu apa lagiii, yuk segera wujudkan mimpi-mimpimu bersama Bank Mega Syariah.



Kamis, 06 April 2023

Kemudahan Transaksi Perbankan Dalam Kantongmu? M-Syariah Aja!

0

 

source: Youtube Bank Mega Syariah

Kerasa banget nggak sih, kalau pandemi tuh mengubah hampir segala aspek dalam kehidupan? Dengan adanya kebijakan social distancing, pertemuan offline dibatasi, nggak boleh ada kerumunan, dan otomatis jadi super jarang untuk berinteraksi secara langsung dengan orang lain. Walaupun begitu, kehidupan harus terus berjalan. Kantor pemerintahan harus tetap melayani masyarakat, perusahaan-perusahaan juga dituntut untuk mempertahankan performanya.

Sebagai salah satu dampaknya, perkembangan teknologi terasa begitu pesat. Cara-cara hidup mulai banyak berubah. Kalau dulu meeting dilakukan secara tatap muka, maka sejak pandemi, menjamurlah itu yang namanya aplikasi meeting yang memfasilitasi penggunanya untuk bisa rapat secara online. Ada Zoom, Google Meet, Ms Teams, dan lain-lain. Perubahan besar ini  juga terjadi di sistem pembayaran yang bikin uang cash terkesan so last year! Jika dulu persediaan uang tunai dalam dompet adalah wajib adanya, sekarang dengan praktisnya kita bisa tinggal tap-tap kartu atau pakai handphone untuk scan barcode. Mulai banyak ditemui produk-produk uang digital dan dompet digital yang pada akhirnya sangat mempermudah kehidupan bayar membayar ini. Mungkin ini bisa dibilang side effect pandemi yang sifatnya positif, ya. Orang-orang jadi lebih melek teknologi dan beradaptasi dengan perubahan-perubahan ini. Sampai pada akhirnya kita-kita ini jadi lebih takut ketinggalan handphone dibanding ketinggalan dompet. Bener nggak?

Nah, Bank Mega Syariah tentu juga nggak mau ketinggalan untuk masuk di dunia Digital Banking  dengan cara meluncurkan M-Syariah, aplikasi mobile banking yang ngasih kemudahan untuk melakukan transaksi perbankan dan nonperbankan. Wow! Bahkan dengan M-Syariah ini kita bisa membuka fitur rekening tabungan online, tanpa harus repot-repot pergi ke kantor cabangnya. Super praktis dan hemat waktu banget tentunya.

Gimana sih, cara buka rekening tabungan pakai M-Syariah? Gampang banget gais, pertama kita download dulu aplikasi M-Syariah di App Store atau Google Play. Selanjutnya, siapkan kartu identitas dan ikutin aja langkah-langkah registrasinya, isi data diri, dan verifikasi dengan foto KTP, foto selfie, dan tanda tangan digital. Voilaaa, rekening Tabungan Berkah Digital dari Bank Mega Syariah mu sudah jadi! Terus, rekening digital ini dapat ATM juga nggak? Eits jangan sediiih, dapat kok ATM-nya. Bahkan untuk pengaktifan kartu ATM dan pengiriman PIN semua dilakukan secara online via aplikasi M-Syariah ini. Nggak perlu ke kantor cabang, nanti ATM-nya yang akan nyamperin ke rumah sesuai alamat nasabah.

Selain mudah dan cepat, buka rekening online dengan M-Syariah juga punya banyak keunggulan, lho!

1.    Bebas biaya administrasi bulanan.

2.    Aman karena akun M-Syariah dijaga dengan password, PIN, kode OTP, dan keamanan biometric melalui fingerprint dan face ID.

3.     Fiturnya Lengkap mulai dari kebutuhan pembelian dan pembayaran, sampai fitur Berkah Islami yang ngasih info soal masjid terdekat, arah kiblat, sampai artikel islami.

4.    Transaksi Sambil Beramal karena M-Syariah nggak hanya memfasilitasi transaksi perbankan, tapi juga nonperbankan seperti bayar zakat, infaq, wakaf, hingga donasi.

5.    Praktis bisa diakses kapanpun dan dimanapun.

Nggak hanya aplikasi M-Syariah-nya yang memudahkan, Tabungan Berkah Digital-nya pun ngasih beberapa keutamaan buat para nasabahnya. Pertama, setoran awalnya sangaaat ringan, sehingga kamu nggak perlu mengeluarkan uang banyak, alias cukup dengan bermodal uang Rp50.000,- aja, lho. Udah gitu, saldo minimumnya bisa sampai Rp10.000,-, jadi bisa banget kamu tarik tunai sampai maksimal kalau udah masuk akhir bulan, hihi. Selain itu, tabungan ini pastinya dilakukan sesuai prinsip syariah dengan akad Mudharabah Mutlaqah. Seperti sudah dijelaskan sebelumnya, Tabungan Berkah Digital tidak dipungut biaya administrasi bulanan, alias gratis! Sedangkan untuk biaya administrasi ATM nya yang paling murah cukup dengan Rp2.500,- aja. Masya Allah banget, kaaan!

Nah, gimana, apa lagi yang ditunggu untuk segera menjelajahi dunia Digital Banking dari Bank Mega Syariah ini? Dengan M-Syariah, nggak perlu lagi repot-repot bawa dompet kemana-mana, nggak perlu ke kantor cabang Bank untuk urus ini-itu, semuaaa kemudahan transaksi perbankan dan nonperbankan cukup ada dalam handphone yang bisa dimasukkan ke dalam kantong! Yuk, segera download M-Syariah di handphone-mu, rasakan kemudahan dan keberkahan bersama Bank Mega Syariah.